5 Hal Yang Perlu Diperhatikan Sebelum Hamil



009832


[imagetag]

Kehamilan merupakan kabar gembira bagi pasangan suami istri sebeb tidak lama lagi akan diberikan keturunan. Memiliki bayi yang sehat dalam kandungan atau pun setelah merlahirakan juga hal yang sangat penting diperhatikan. Nah bagi wanita agar memiliki bayi yang sehat sebaiknya sebelum hamil perlu memeprhatikan hal hal berikut ini ingin tahu hal apa aja itu yang perlu diperhatikan ketika belum hamil simak 5 Hal Yang Perlu Diperephatikan Sebelum Hamil berikut ini.

1. Risiko kesehatan diri sendiri

Jika memiliki tekanan darah tinggi atau diabetes, maka perlu pemeriksaan lebih intens karena kondisi ini dapat meningkatkan risiko bayi lahir cacat. Kondisi lain yang harus dimonitor adalah penyakit jantung, asma, lupus dan epilepsi. Konsultasikan dengan dokter kebidanan untuk melakukan tindakan pencegahan.

2. Hindari obat-obatan berbahaya

Beberapa obat resep seperti antibiotik tetrasiklin, pengencer darah, obat anti kejang dan ACE inhibitor bisa membahayakan janin. Karenanya jika sudah merencanakan kehamilan, perhatikan obat yang dikonsumsi.

3. Persiapkan risiko yang mungkin dialami bayi

Risiko yang mungkin dimiliki bayi bisa dipengaruhi oleh kondisi kedua orangtuanya. Diharapkan pasangan melakukan skrining genetik untuk mencegah timbulnya penyakit tertentu.

4. Cari suplemen yang tepat

Vitamin yang tepat sangat penting untuk menunjang kehamilan yang sehat. Vitamin prenatal sebaiknya mengandung 400 mikrogram asam folat (untuk mencegah cacat lahir spinda bifida). Ini karena asam folat sangat penting dalam perkembangan janin di awal-awal pembuahan.

5. Vaksinasi untuk cegah penyakit

Beberapa vaksinasi bisa dilakukan 3 bulan sebelum hamil untuk memberikan perlindungan pada bayi, misalnya vaksin campak, gondok, tetanus, polio, rubella dan hepatitis B.

Nah itulah beberapa hal yang sebaiknya di perhatikan jika ingin hamil agar bayi yang ada dikandungan tetap sehat.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "5 Hal Yang Perlu Diperhatikan Sebelum Hamil"

Posting Komentar